Bagaimana Anda menilai humor yang hadir di tengah masyarakat? Apa fungsi dan manfaatnya?
Ada beraneka macam jenis humor, baik yang serius maupun guyonan. Ada yang bertujuan sekedar membuat orang tertawa dan senang. Akan tetapi, dalam humor terkandung pesan tertentu. Ada juga humor yang sarat dengan kritik sosial.
Orang berbicara dan mengeluarkan kata-kata saru dan jorok bisa membuat orang lain tertawa terbahak-bahak. Ekspresi ketegangan jiwa seolah terdesak keluar. Kita seperti terbebas dari sesuatu yang selama ini mengimpit. Namun, di dalam ucapan-ucapan “kotor” itu tidak terkandung kritik. Orang membicarakan masalah seks bisa saja membuat orang senang, tetapi ada juga orang yang tidak senang.
Setidaknya ada dua sisi yang perlu diperhatikan bila kita menilai manfaat humor. Sisi pertama, humor dapat menghilangkan stres. Ada studi yang mempelajari humor yang disimpulkan dapat membangkitkan gairah baru. Bila mendengar atau menyaksikan pertunjukan humor, maka segala macam beban, frustasi, dan keluh kesah dapat berkurang. Di sisi lain, kita bisa merasakan adanya sebuah proses kreasi baru. Humor merupakan rekreasi yang kemudian memunculkan kreasi baru. Tubuh kita pun terasa lebih enak. Melihat suasana gembira. secara fisiologis membuat jiwa kita menjadi lebih enak. Kita bisa berekreasi lebih banyak.
Dalam konteks itu, humor dapat memacu produktivitas. Akan tetapi, bila humor tampil terus menerus tidak pada tempat dan situasi yang pas, ia bisa berbalik. Orang yang selalu tersenyum dan tertawa karena humor, akhirnya malah tidak bekerja. Dia menjadi tidak produktif. Kita bisa saja berhumor tentang berbagai masalah. Joke politik, misalnya. Karena cemas dengan aneka masalah politik kita lari ke lelucon politik untuk menghilangkan, minimal meredakan, rasa cemas itu. Kita menanggapi dengan joke. Jadi fungsi lain dari joke adalah sebagai kontrol sosial.
Discussion about this post